26.4 C
Indonesia
Maret 23, 2024
BedahBerita.id
Kepahiang Politik Uncategorized

Kembalikan Berkas Ke Hanura Edi Kancil di Dampingi Iche Bando

BedahBerita.Co.Id, Bakal calon Bupati kepahiang Edi Sunandar mengembalikan berkas formulir pendaftaran balonbup Pilkada Kabupaten Kepahiang 2020 ke DPC Partai Hanura, jumat (27/09).
Kalau saat pengambilan formulir pada jumat minggu lalu, Edi hanya datang sendiri, namun pengembalian berkas Edi Sunandar yang akrab di sapa Edi Kancil ini tidak lagi sendiri, kedatangannya kali ini langsung di dampingi calon Wabup nya, yaitu Ice Rakizah Bando, istri mantan Bupati Kepahiang Bando Amin C Kader yang menjabat dua periode, Periode pertama tahun 2005-2010 dan periode kedua tahun 2010-2015.

Edi Sunandar – Ice Bando Amin Pada Saat Mengembalikan Berkas Bacalon Bupati Dan Wakil Bupati Kepahiang Periode Lima Tahun Kedepan (Dok.BedahBerita.Co.Id)

Menariknya kedatangan rombongan pun di ikuti oleh mantan Bupati kepahiang tersebut, Bando Amin.

Dalam sambutannya Edi Kancil mengatakan, bahwa kedatangannya bertujuan untuk mengembalikan berkas formulir sekaligus membawa bakal calon wabup nya yaitu Ice Bando.
“Kami datang berdua dan di iringi tim keluarga dengan niat baik untuk mengembalikan berkas dan semoga Hanura mau menjadi pengusung kami kedepan, karena pembangunan Kepahiang ini hanya bisa terwujud jika pemimpinnya mengetahui secara persis kondisi Kepahiang, dan terimakasih juga kepada Bapak Bando Amin yang telah mendampingi kami untuk mengantarkan berkas ini,” ujar Edi.

Suasana Saat Serah Terima Berkas Pencalonan Di DPC Hanura Kepahiang (Dok.BedahBerita.Co.Id)

lanjut Edi Kepahiang membutuhkan pemimpin yang berani berinovasi, untuk itu dirinya dan ibu Ice berniat bersama maju di pilkada 2021 mendatang dengan niat membangun kepahiang bersama.
“Saya berniat membangun Kepahiang, sehingga jika itu tidak dapat saya buktikan saya bersedia mundur dari jabatan saya, dan itu sudah saya utarakan langsung di hadapan pak Bando. Saya hanya butuh dua tahun anggaran saja untuk membuat perubahan pada wajah Kepahiang, dan pembenahan ekonomi kerakyatan, kebetulan selama di DPRD Propinsi Bengkulu saya berada pada divisi anggaran, saya paham bagaimana pengelolaan anggaran untuk pembangunan, dan pendamping saya pun adalah mantan anggota DPRD Kabupaten, yang sudah 10 tahun mendampingi Suaminya sebagai Bupati yang dijuluki bapak pembangunan Kepahiang, Bando Amin, saya berkeyakinan dengan Hanura dan partai koalisi lainnya nanti kami dan masyarakat dapat bersama sama bergerak dan membangun,” papar Edi.

Dalam kesempatan yang sama Bando Amin C Kader mengatakan bahwa keputusannya merestui pencalonan istrinya Ice bersama Edi bukan keputusan asal jadi, meskipun komunikasi diakuinya baru dilakukan dalam 3 hari terakhir, dan waktu yang singkat tersebut sudah cukup untuk dirinya memberikan dukungan penuh kepada sang istri.
“banyak yang bertanya kenapa tidak bergabung dengan Ujang Pupuk atau Rica untuk menjadi Wabup, kenapa harus Edi yang begini, begitu, saya hanya menjawab, apa yang kalian pikirkan tentang Edi kancil tersebut belum tentu kebenarannya, karena dengan banyaknya komentar orang dalam keputusan yang saya ambil ini, justru mengingatkan saya saat mencalon tahun 2005 dimana banyak sekali orang yang mengatakan jangan pilih Bando, dia itu mafia, tapi faktanya setelah saya terpilih saya benar benar melakukan inovasi besar besaran terhadap kepahiang, kemudian terpilih lagi untuk periode berikutnya, hasilnya orang yang dinilai mafia ini merubah wajah Kecamatan Kepahiang menjadi wajah Kabupaten seperti yang bisa dilihat sekarang ini,” papar Bando.

Sehabis Penyerahan Berkas Bando Amin Dan Edi Sunandar Beserta Rombongan Menyempatkan Diri Melihat Lokasi Lahan Yang Akan Di Bangun Taman Wisata Untuk Masyarakat Kepahiang (Dok.BedahBerita.Co.Id)

Lanjut Bando, Setelah dirinya melihat-lihat bakal calon yang ada, maka Bando menilai kalau Edi adalah orang yang sama dengan dirinya, sosok yang berani dan punya  kemampuan.
“Saya berharap pasangan ini nantinya dapat melanjutkan semua pembangunan yang tertunda bahkan tidak disentuh sama sekali oleh Penguasa sekarang,” tegas Bando.

Ketua tim penjaringan balonbup Hanura Kepahiang Edi Suardi, membenarkan, Balonbup Edi Sunandar dan balon wabup Ice Rakiza telah mengembalikan formulir pendaftaran.
“Kita sudah serah terima berkas pendaftaran balonbup Edi Sunandar dan Ice Rakizah. Selanjutnya kita akan verifikasi,” ujar Edi.

Kepahiang Butuh Pemimpin Yang Berani (Dok.BedahBerita.Co.Id)

Sementara itu ketua DPC Hanura, Saridi menjelaskan sejauh ini 4 balonbup yang sudah mengembalikan formulir pendaftaran ke Partai Hanura Kepahiang adalah Sri Sutarti – Amwat, Ujang Syaripudin – Firdaus Djailani, Rica Denis (belum bawa wakil) dan Edi Sunandar – Ice Rakizah. (bcp)

Related posts

Seluruh Kegiatan Belajar Mengajar Di Rumah Sekolah Di Liburkan

Admin Bedah Berita

Hanya Gunakan Bra, Wanita Cantik Photo Bareng Oknum Mirip Kades

Admin Bedah Berita

Bawaslu Kabupaten Kepahiang Terima Pengaduan Terkait Penyalahgunaan KTP

Admin Bedah Berita

Leave a Comment

error: Content is protected !!